NDY5-NjA2-Nzgx-MjQ1-MzM5-NjE1?bWVn-YWxp-bms=

Kebersamaan dalam Berkah: Halal Bi Halal dan Pengajian Akbar LPI AL-AZHAAR Gandusari

Kebersamaan dalam Berkah: Halal Bi Halal dan Pengajian Akbar LPI AL-AZHAAR Gandusari

Momentum Idul Fitri menjadi saat yang penuh makna bagi seluruh keluarga besar LPI Al-Azhaar Gandusari. Pada acara Halal Bi Halal dan Pengajian Akbar yang digelar malam ini, suasana haru, hangat, dan penuh kebersamaan sangat terasa. Acara ini menjadi wadah mempererat tali silaturahmi antar guru, siswa, wali murid, dan masyarakat sekitar.

Kegiatan yang diadakan di lingkungan sekolah ini menghadirkan Dai istimewa, Dr. KH. M. Muntahibun Nafis, M.Ag., seorang dosen sekaligus Kepala Pusat Studi Pesantren UIN SATU Tulungagung. Dalam tausiyahnya, beliau menyampaikan pesan-pesan mendalam tentang makna silaturahmi, keikhlasan, dan pentingnya pendidikan karakter Islami dalam membangun generasi masa depan yang unggul.

Antusiasme peserta terlihat luar biasa. Ratusan hadirin memadati lokasi malam ini. Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan, sambutan Ketua LPI Al-Azhaar Gandusari, saling bersalaman dalam semangat saling memaafkan antara Wali Murid dan Bapak/Ibu Guru, ceramah agama, serta ditutup dengan doa yang penuh dengan kehikmadan. Nuansa spiritual dan kekeluargaan benar-benar terasa menyatu.

Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh bapak/ibu guru, siswa/i, wali murid, serta semua pihak yang telah berkontribusi dalam kelancaran dan kesuksesan acara ini. Kehadiran dan dukungan Anda semua menjadi cerminan kebersamaan yang kuat dalam keluarga besar LPI Al-Azhaar Gandusari.

Semoga kegiatan ini membawa berkah bagi kita semua dan menjadi pengingat akan pentingnya menjaga silaturahmi serta memperkuat nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari.